Foto: Kegiatan Media Gathering yang dilaksanakan Bawaslu Talaud
Onlinebrita.com, Talaud – Bawaslu Talaud kembali menggelar Media Gathering Dokumentasi dan Pengawasan Logistik Pemilu bwrsama Jurnalis dan Kominfo, di aula Permata Satu Melonguane, Selasa (06/02/2024).
Kordinator Divisi Hukum Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Humas (HP2H) Bawaslu Talaud, Sidra Sofyan MPd dalam sambutan mengungkapkan peran media sangat penting dan strategis dalam Pengawasan Pemilu.
“Kami menyadari bahwa peran Media sangat penting dalam tugas mengabarkan, menginformasikan dan mempublikasikan kegiatan demokrasi Pemilu di talaud,” ungkap Sidra.
Sebagai Bawaslu, kami berharap peran aktif media dalam mencegah dan mengawasi setiap tahapan proses Pemilu, agar Pemilu tahun 2024 ini dapat menciptakan pemimpin sesuai harapan rakyat.
Lanjut dikatakan, untuk melakukan sosialisasi pencegahan dan pengawasan tidaklah mudah. Sehingga Bawaslu memerlukan dukungan Insan Pers dan juga pihak Kominfo.
“Untuk mensukseskan Pemilu, Bawaslu sangat membutuhkan dukungan Insan Pers dan Dinas Kominfo sebagai Media publikasi dilingkup Pemda Talaud untuk mensosialisasikan Pengawasan Logistik Pemilu,” tegas Kadiv HP2H itu.
Hal senada dikatakan, Dr Zulkifli Golonggom MSi selaku Pemateri dalam kegiatan ini, bahwa proses Pencegahan dan Pengawasan menjadi sangat penting dilakukan, karena beberapa hari lagi Pemilu akan dilaksanakan.
“Jadi, fokus kita adalah memastikan penyelenggaraan Pemilu 2024 bisa berjalan baik dan lancar,” tukasnya.
Bahkan, dengan transparansi yang didorong oleh KPU dan Bawaslu kiranya dapat membantu kita semua dalam rangka proses Publikasi, Dokumentasi tahapan penyelenggaraan Pemilu,” sebut Presidium JaDI Sulut ini.
Selain itu, distribusi logistik Pemilu harus menjadi perhatian serius sebelum hari pencoblosan. Karena itu, semua stakeholder agar saling mendukung untuk proses Pencegahan dan Pengawasan dalam Pendistribusian logistik Pemilu.
“Kabupaten Talaud merupakan Daerah Kepulauan, sehingga untuk pendistribusian logistik Pemilu memiliki tingkat kerawanan, sehingga bantuan semua pihak sangat diharapan,” pungkasnya.
Kegiatan ini dihadiri, Kepala Dinas Kominfo Pemkab Talaud Stella Bentian bersama jajarannya, dan para Jurnalis se- Kabupaten Talaud.(Ten’s/*)