DKP Kotamobagu Gelar Gerakan Pangan Murah di Alun-Alun Boki Hontinimbang

ONLINEBRITA.COM, KOTAMOBAGU –  Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Kotamobagu kembali mengadakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di Alun-Alun Boki Hontinimbang, Senin 23 September 2024. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangkaian peringatan HUT ke-60 Provinsi Sulawesi Utara dan bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau.

Menurut Kepala DKP Kotamobagu, Piter Suli, GPM kali ini merupakan yang kelima diadakan selama bulan September. Kegiatan tersebut dilakukan bekerja sama dengan Perum Bulog sebagai penyedia berbagai komoditas pangan yang diperlukan masyarakat.

“Dalam Gerakan Pangan Murah ini, kami menyediakan berbagai komoditas penting seperti beras SPHP sebanyak 500 kilogram, gula pasir 150 kilogram, dan minyak goreng 250 liter. Hal ini untuk memastikan ketersediaan bahan pokok dengan harga yang lebih terjangkau bagi masyarakat Kotamobagu,” ungkap Piter.

Ia juga menyampaikan bahwa GPM ini bukanlah yang terakhir di bulan September. Rencananya, kegiatan serupa akan kembali diadakan di Kelurahan Upai, Kecamatan Kotamobagu Utara, dalam pekan ini.

Kegiatan Gerakan Pangan Murah ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan, terutama di tengah fluktuasi harga bahan pokok. Dengan adanya kegiatan ini, DKP Kotamobagu berkomitmen untuk terus menjaga stabilitas harga pangan dan memastikan ketersediaan bahan pokok di wilayah Kotamobagu. (*/David)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *