Pj. Wali Kota Kotamobagu Paparkan Strategi Cemerlang di Forum Evaluasi Gubernur

OnlineBrita.Com, Daerah – Pj. Wali Kota, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani., M.Si, menghadiri kegiatan Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah oleh Gubernur sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Daerah. Kotamobagu, 9 Januari 2024

Acara yang berlangsung di Ruang Kerja Sekretaris Provinsi Sulawesi Utara ini menjadi momen penting bagi Kota Kotamobagu untuk menyajikan capaian dan rencana pembangunan di masa mendatang.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Kota Kotamobagu, Pra Sugiarto Yunus, S.P., menyampaikan bahwa Penjabat Wali Kota telah memaparkan 10 indikator prioritas terkait pelaksanaan tugas pemerintahan, pembangunan, kemasyarakatan, keuangan, dan aset daerah.

Hal ini sesuai dengan template dari Kementerian Dalam Negeri yang telah dilaksanakan dan masih dalam rencana pelaksanaan di Kota Kotamobagu.

“Direncanakan pada tanggal 12 Januari 2024 mendatang, Penjabat Wali Kota Kotamobagu juga akan melaksanakan pemaparan serupa di Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia di Jakarta,” tambah Pra Sugiarto Yunus.

Tim Evaluator Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara yang dipimpin oleh Sekretaris Provinsi Sulawesi Utara, Bapak Steve. H. A. Kepel., S.T., M.Si, turut memberikan perhatian pada paparan yang disampaikan oleh Pj. Wali Kota.

Evaluasi ini menjadi langkah kritis dalam meningkatkan kinerja pemerintah daerah dan memastikan bahwa visi pembangunan dapat terwujud sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.

Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat terkait, termasuk Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu, Sofyan Mokoginta, S.H., M.E, dan sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu. Keberadaan mereka menjadi bukti komitmen dan sinergi dalam menjalankan tugas pemerintahan dan pembangunan di Kota Kotamobagu. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *