ONLINEBRITA.COM, – Habelana Lucia Goni (HLG ) terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI ) Sulawesi Utara. Owner Resto Warong Bakar Bakar ini calon tunggal sehingga pimpinan Rapat Rudy Harsono Ketua OKK DPP APJI yang didampingi Jemmy Senduk SC Musda APJI Sulut langsung menetapkan HLG sebagai Ketua

Musda ke III APJI Sulut yang dirangkaikan dengan Pelatihan dan Uji Kompetensi Training Of Trainer (TOT) Menejemen Catering dan Food Handler (Penjamah Pangan), dilaksanakan Rabu 23 April 2025 di Westeren Hotel. Acara ini dibuka.Kadis Pariwisata Sulut Kartika Devi Tanos.MARS, Kadis Perindag Sulut Daniel Mewengkang, DanSatDik Sarjana Penggerak Pembangunan Indonedia (SPPI )Rindam Kodam XIII/MDK Mayor Inf Ade Rahmat serta anggota APJI se Sulut.

Saat memberikan Visi dan Misi sebelum ditetapkan sebagai.Ketua, HLG berkomitmen untuk bersinergi dengan para pengusaha.Catering yang akan membangun Dapur Makan Bergisi Gratis (MBG) program pemerintah Badan Gizi Nasional (BGN). Program Bapak Presiden Prabowo Subianto. ” Saya berkomitmen untuk mendukung penuh program MBG dari BGN. Ayo para pengusaha yang mau bangun Dapur MBG kita bersinergi dan berkolaborasi dengan APJI,” ujar LHG yang juga dikenal Ketua DPD PUTRI Sulut dan Ketua BPPD Kota Tomohon dengan nada mengajak.
Sambutan Gubernur Sulut Mayjen TNI (Purm) Yulous Selvanus yang dinacakan Kadis Paeiwisata mengakui keberadaan Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI) Sulawesi Utara. Dimana kembali menunjukkan komitmennya dalam membangun sektor kuliner yang kuat dan berdaya saing melalui pelaksanaan Musyawarah Daerah.
Mengusung tema “Kolaborasi APJI Mewujudkan Indonesia Emas 2045” dan sub-tema “Program Siap Menunjang Makanan Bergizi Gratis Se-Sulut”, kegiatan ini menjadi langkah strategis untuk memperkuat peran APJI dalam mendukung program-program pemerintah yang berkaitan dengan ketahanan pangan dan gizi masyarakat.
Musda ini dibuka secara resmi oleh Gubernur Sulawesi Utara, Julius Selvanus, yang diwakili oleh Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Utara, dr. Devi Kartika Tanos. Dalam sambutannya, dr. Devi memberikan apresiasi tinggi kepada APJI atas kemajuan pesat yang telah dicapai para pelaku usaha jasa boga di daerah ini.
“Banyak anggota APJI yang memulai usaha dari skala kecil, bahkan dari dapur rumah sendiri, kini sudah berkembang menjadi pelaku usaha besar yang mampu menciptakan lapangan kerja dan turut menggerakkan roda ekonomi daerah,” kata dr. Devi.
Ia juga menyoroti kekayaan potensi alam Sulawesi Utara sebagai modal penting dalam pengembangan industri boga, seperti hasil laut segar dan rempah-rempah khas daerah yang bernilai ekonomi tinggi.
“Dengan kolaborasi yang baik, kita bisa merancang menu makanan bergizi berbasis bahan lokal, memastikan distribusi yang efisien, serta menerapkan pengawasan mutu yang ketat. Program makanan bergizi gratis ini bukan hanya soal konsumsi harian, tapi merupakan investasi untuk membentuk generasi yang sehat, cerdas, dan siap bersaing di masa depan,” jelasnya.
Pelatihan TOT yang digelar bersamaan dengan Musda ini menjadi bagian penting dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di bidang jasa boga. Para peserta dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan manajerial serta teknis terkait pengelolaan makanan yang higienis, efisien, dan memenuhi standar keamanan pangan.
Dengan semangat kolaboratif yang ditanamkan dalam Musda ini, ABJI Sulut siap menjadi mitra strategis pemerintah dalam menjalankan program-program prioritas, termasuk mendukung suksesnya visi Indonesia Emas 2045.(*)