Berlokasi di Kawasan Pemkab Minut, Joune Ganda Resmikan Gedung Labkesda

 

ONLINEBRITA.COM, MINUT – Setelah sekian waktu, akhirnya yang di nanti masyarakat Minahasa Utara (Minut) hadir dibidang kesehatan yaitu Gedung Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) yang diresmikan langsung oleh Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda, kamis (10/4/2025).

Pembangunan Gedung Labkesda yang berlokasi di pemkab Minut, ini dibiayai melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Kementerian Kesehatan tahun anggaran 2024. Proses pembangunan dilakukan oleh PT. Favor selama kurang lebih 5 bulan, dimulai sejak 18 Juli 2024 dan selesai pada tanggal 16 Desember 2024.

Labkesda di Minut merupakan yang pertama di Minut merupakan salah satu wujud dari komitmen Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung (JG-KWL), untuk meningkatkan akses dan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat. Labkesda ini dilengkapi dengan peralatan modern yang dapat menunjang berbagai jenis pemeriksaan kesehatan, sehingga diharapkan dapat memberikan hasil yang akurat dan cepat.

Dalam sambutannya Bupati Joune J. E. Ganda S.E., M.A.P., M.M.,M.Si menyatakan bahwa saat ini masyarakat membutuhkan Laboratorium kesehatan untuk bisa mendeteksi kesehatan fisik seseorang.

“Kita harus memiliki fasilitas kesehatan yang mumpuni untuk melakukan deteksi dini, baik untuk penyakit menular melalui surveilans, maupun untuk penyakit tidak menular melalui skrining,” ucap Bupati Joune Ganda.

Labkesda yang baru diresmikan diharapkan dapat meningkatkan upaya kesehatan masyarakat berbasis laboratorium, mencakup deteksi dini, surveilans penyakit dan faktor risiko kesehatan, serta respons cepat terhadap kejadian luar biasa (KLB) atau wabah.

Bupati Joune Ganda juga menyampaikan bahwa fasilitas kesehatan yang memadai menjadi kunci dalam mendeteksi dini potensi penyakit dan berbagai faktor risiko yang meliputi lingkungan, makanan, serta faktor penyebar penyakit. Beliau menyatakan rasa bangga atas keberadaan Laboratorium Kesehatan di Kabupaten Minahasa Utara, yang diyakini akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Kesempatan itu juga Kepala Dinas Kesehatan Minahasa Utara, dr. Stella Safitri M.Kes, dalam kesempatan tersebut menyatakan bahwa Pembangunan Laboratorium Kesehatan ini adalah bukti nyata komitmen kami dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Minahasa Utara. Fasilitas ini dilengkapi dengan peralatan canggih dan tenaga ahli yang kompeten, sehingga mampu mendeteksi penyakit dengan akurat dan cepat.

Setelah melakukan peresmian Bupati Joune Ganda menyerahkan enam unit kendaraan sepeda motor yang diperuntukkan bagi enam Puskesmas yang ada di wilayah Minut.

Di harapkan dengan beroperasinya Labkesda ini, akan semakin membantu masyarakat Minahasa Utara khususnya, dalam memastikan kesehatan masyarakat itu sendiri.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *