Yasti Mokoagow Dapat Dukungan Massal, 1000 Relawan Ikut Jalan Sehat di Kotamobagu

OnlineBrita.Com, Politik – Caleg DPR RI Dapil Sulawesi Utara (Sulut) Yasti Soepredjo Mokoagow menggelar acara jalan sehat bersama 1000 relawannya di Kota Kotamobagu pada Minggu, 7 Januari 2024.

Acara yang diinisiasi oleh Caleg PDI Perjuangan nomor urut 2 ini dilaksanakan dengan semangat kebersamaan, dimulai dari depan kediamannya di Kelurahan Matali, melewati Kelurahan Motoboi Kecil, hingga mencapai Kelurahan Pobundayaan.

Yasti Soepredjo Mokoagow, yang pernah dua periode duduk di DPR RI dan menjabat sebagai Ketua Komisi V pada era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, menyampaikan bahwa kegiatan jalan sehat bukan hanya sebagai olahraga ringan, tetapi juga sebagai wadah untuk membangun komunikasi dan menjaga kebersamaan antar para relawan.

“Kekompakan dan kebersamaan merupakan modal dasar yang sangat penting dalam mencapai tujuan,” ungkapnya dengan semangat.

Jalan sehat yang digelar ini menjadi awal kampanye dialogis di Kotamobagu. Relawan yang turut serta berasal dari berbagai kelurahan dan desa di Kotamobagu, mayoritas di antaranya adalah emak-emak yang dengan spontanitas menyatakan dukungan untuk Yasti Soepredjo Mokoagow kembali mengabdi di DPR RI seperti dua periode sebelumnya.

Usai jalan sehat, kegiatan dilanjutkan dengan simulasi serta sosialisasi contoh kertas suara. Salah satunya, Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md.

Yasti Soepredjo Mokoagow, sebagai politisi Sulawesi Utara, telah membuktikan kiprahnya di DPR RI dengan dua periode sebelumnya. Ia pernah memegang jabatan sebagai Ketua Komisi V, yang memperjuangkan berbagai pembangunan infrastruktur melalui anggaran di sejumlah Kementerian yang menjadi mitra kerja komisi.

Banyak bukti pembangunan infrastruktur yang berhasil diperjuangkan oleh Yasti Soepredjo Mokoagow, menjadi sorotan positif dari para relawan. Siska, seorang relawan asal Kecamatan Kotamobagu Utara, menyatakan, “Figur Ibu Yasti Soepredjo Mokoagow sudah terbukti bekerja nyata untuk Sulut, khususnya Bolaang Mongondow Raya.” 

Dengan dukungan dari ribuan relawan, Yasti Soepredjo Mokoagow optimis untuk melanjutkan perjuangannya di tingkat nasional (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *