Gelar Rakerda,PSR Nakhodai NasDem Minsel

Minsel,onlinebrita.com-Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) resmi dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Minsel Paulman Stevanus Runtuwene ST yang tenar dengan jargon PSR.

PSR pun resmi dilantik dalam rangkaian Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai NasDem Minsel di Kota Amurang Senin, (08-11-2021) di salah satu gedung multifungsi jalan trans Sulawesi Kelurahan Pondang.

Pelantikan itu pun dihadiri dan dilantik oleh DPW NasDem Sulawesi Utara (Sulut) DR Victor Mailangkay MH, Ketua OKK Nasdem Sulut Peggy Rumambi.

Dalam rangkaian itu, Bupati Minsel Frangky D Wongkar (FDW) hadir dalam undangan sekaligus menjadi “saksi” pelantikan Ketua DPD NasDem Minsel PSR.

FDW dalam sambutannya, memberikan apresiasi kepada Partai Nasdem Minsel yang sukses menggelar rakerda,terlebih punya “pilot” baru yang punya misi visioner.

“Saya yakin Partai NasDem Minsel solid bergerak, apalagi dipimpin oleh generasi muda, yang punya semangat membangun Minsel,” ujarnya.

Tak hanya itu, lanjut FDW, Partai NasDem Minsel sangat dewasa dalam berorganisasi politik, dan menunjukan teladan dalam berorganisasi dan bermasyarakat.

“Partai NasDem sukses membantu pemerintah, melakukan pendidikan politik yang baik dan benar kepada anggota dan masyarakat, agar mereka memahami politik dengan baik,sehingga tercipta kondisi masyarakat yang kondusif, ” tutur FDW.

Gayung bersambut, Sekertaris DPW NasDem Sulut DR Victor Mailangkay MH pun dalam sambutannya menegaskan jika FDW lengkap sebagai seorang pemimpin.

“Beliau bukan hanya seorang tokoh figur PDIP ataupun seorang kepala daerah, tapi sesungguhnya pribadinya adalah seorang Negarawan yang memberikan kebebasan kepada partai lain untuk berkembang, dan itu hanya mampu dilakukan oleh seorang FDW, “ucap Victor yang saat ini duduk sebagian Wakil Ketua DPRD Sulut ini.

PSR pun dalam kesempatan itu mengucapkan terima kasih kepada Bupati Minsel yang berkerinduan hadir dan sedikit memberikan pedoman bagaimana partai berpolitik santun agar dicintai masyarakat.

“Bupati adalah pembina politik dalam suatu wilayah, tentunya kehadiran beliau menjadi imun tersendiri bagi pembekalan ilmu politik kepada para pengurus dan kader NasDem di 17 Kecamatan di Minsel,”kata PSR.

NasDem Minsel, tambah PSR,pengurus kader dan simpatisan harus tetap solid, karena semangat perubahan akan membawa kita kepada kebaikan dimasa yang akan datang.

“Pemerintah kabupaten bersama Partai NasDem mempunyai keinginan yang sama, yakni semangat perubahan yang lebih baik.Nah, oleh karena itu Rakerda ini adalah pembenahan infrastruktur partai agar lebih solid dari setiap tingkatan,” tutup PSR.

Diketahui Bupati Minsel FDW pun meresmikan penggunaan Ambulance NasDem Minsel ditemani para pengurus DPD.

Turut hadir pengurus DPW Nasdem Sulut Stenly Mewengkang,Vonny Mononimbar dan Nico Tampi bersama Sekertaris DPD Minsel Ivan Rumokoy,dan tiga fraksi DPRD NasDem Minsel yakni Michael Sengkey, Alex Kumaat dan Lady Langie.

Dalam kegiatan ini protap covid ketat dilakukan. (redaksi O)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *